Seputar Peradilan

    Dalam Suasana yang penuh keakraban di ruang kerja Ketua pada hari kamis, tanggal 10 Januari 2019 tepatnya pukul 08:30 s.d Pukul 09:20 Wib telah diadakan rapat diawal tahun 2019 di hadiri oleh Bapak Ketua, Drs. H.M. Yusuf.,SH..,MH, Bapak Wakil Ketua, Bapak Drs. H. Mohamad Yamin, SH.,MH, Seluruh Hakim, Sekretaris, Panitera, dan Kasubag PTIP, Kasubag Umum & Keuangan. dan telah menghasilkan catatan – catatan penting untuk kemajuan Pengadilan Agama Karawang, sebagai berikut :

Pimpinanhakim 10 01 2019

    Mengenai aplikasi SIPP menjadi tanggung jawab semua pihak, terutama yang berkaitan dengan produk putusan, para hakim wajib mengisi dan mengupload elektronik putusan pada menu upload putusan pada aplikasi Sipp selain putusan asli yang di upload dan disimpan di aplikasi,,diharuskan juga mengupload putusan yang telah di Anonimasi (pengaburan identitas pihak, dll)

    Inovasi Website Setiap perorangan mengecek konten – konten atau menu – menu yang terdapat di website apabila belum lengkap dan selalu di monitoring.

   Pemanfatan Aplikasi Siater ( system antrian terpadu) menjadi kekuatan pengadilan agama karawang dalam upaya melayani masyarakat dan kepuasan pelayanan kepada masyarakat.

   Pengelolaan Aplikasi E.Court, Aplikasi Pendaftaran secara online. Aplikasi tersebut sudah menjadi kebutuhan dalam proses pendaftaran perkara pada pengadilan agama karawang, dikarenakan memudahkan untuk pada advokat mendaftarkan perkaranya melalui aplikasi e.court, selain dari pada itu, pengadilan agama karawang akan segera mewujudkan Pojok e.Court, kegunaanya untuk pelayanan apabila nanti ada kesulitan – kesulitan dalam melakukan pendaftaran melalui aplikasi e.Court tersebut.

     Penerapan kepada hakim dan pegawai pejabat harus memiliki catatan – catatan harta kekayaan yang baru untuk segera di buat dan di laporkan.

     Penerapan laporan lembar kerja pada semua pegawai, dan dimonitoring oleh pimpinan.

     Bahwa dengan hasil tersebut, menjadi perhatian seluruh pegawai pengadilan agama karawang yang punya selogan PA-KARAWANG Hebat..!!

 

Redaktur : M.Roi.D | Image : M. Roi.D